Iklan DPRad Rohil

Iklan DPRad Rohil

KPU kabupaten Pasaman

KPU kabupaten Pasaman

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

”Selamat Datang di Portal Berita Media online www.suaradaerahnews.com, semoga setiap berita yang kami sajikan kepada masyarakat bisa bermanfaat, terimakasih”
Suara Daerah News
Sabtu, 17 Agustus 2024, Agustus 17, 2024 WIB
Last Updated 2024-08-17T05:38:34Z
RIAU

HUT Ke-79 RI, Pj Gubernur Riau Harap Jadi Pembangkit Semangat Kebangsaan

 


Pekabaru - Suaradaerahnews.com
Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), Rahman Hadi menjadi inspektur upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia di Halaman Kantor Gubernur, Sabtu (17/8/2024).

Peringatan hari kemerdekaan merupakan wujud rasa syukur dan bentuk penghormatan terhadap jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur yang mengorbankan tenaga, harta, dan bahkan tetesan darah dalam mengusir penjajah, demi kemerdekaan bangsa Indonesia.

Karena berkat perjuangan para Pahlawan yang tidak ternilai harganya, seluruh masyaraikat dapat menghirup udara kebebasan, menjadi bangsa yang merdeka dan berdaulat, lepas dari belenggu penjajahan.

 


Rahman Hadi menyampaikan bahwa tema HUT ke-79 Republik Indonesia 2024 yakni Nusantara Baru Indonesia Maju.

"Alhamdulillah kita bersama-sama mengikuti upacara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia disini dan dilanjutkan dengan menyaksikan pelaksanaan upacara di Ibu kota Nusantara," kata Rahman Hadi.

Ia berharap peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia dapat membangkitkan semangat kebangsaan yang di gaungkan oleh para pahlawan perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia.


"Sebagai generasi muda kita harus memiliki jiwa-jiwa kebangsaan dan jiwa-jiwa patriot yang diwariskan oleh para pejuang kebangsaan," tutupnya.

Saat upacara peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia di Halaman Kantor Gubernur Riau, turut hadir Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Riau, Gubernur Riau pada masanya, OPD Pemprov Riau serta tamu undangan lainnya.(Amanah)