KPU kabupaten Pasaman

KPU kabupaten Pasaman

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

”Selamat Datang di Portal Berita Media online www.suaradaerahnews.com, semoga setiap berita yang kami sajikan kepada masyarakat bisa bermanfaat, terimakasih”
Suara Daerah News
Sabtu, 06 April 2024, April 06, 2024 WIB
Last Updated 2024-04-06T16:18:29Z
PEKANBARU

Pemkab Kampar Komit Dukung Perkembangan Industri Keuangan Syariah

 


Pekanbaru - Suaradaerahnews.com

Pj Bupati Kampar H Hambali SE MBA MH menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) PT Bank Riau Kepri Syariah Perseroda. Acara tersebut berlangsung Ballroom Dang Merdu BRK Syariah Lt.4 Jl. Jend Sudirman No.462 Pekanbaru, Sabtu (7/4/2024).


Dalam rapat yang dihadiri oleh para pemegang saham dan pihak terkait lainnya, Pj Bupati Kampar menyampaikan pentingnya peran serta pemegang saham dalam memajukan perusahaan, khususnya dalam sektor perbankan syariah di daerah Kabupaten Kampar. 


Beliau juga menegaskan komitmen Pemerintah Daerah untuk terus mendukung dan memfasilitasi perkembangan industri keuangan syariah di wilayah tersebut khususnya di Kabupaten Kampar.


Selain itu, dalam pertemuan tersebut, disampaikan pula rencana strategis dan langkah-langkah yang akan diambil guna meningkatkan kinerja dan pertumbuhan PT Bank Riau Kepri Syariah Perseroda ke depannya. 


Hambali memberikan apresiasi atas upaya dan kontribusi yang telah dilakukan oleh manajemen dan seluruh pihak terkait dalam memajukan perusahaan.


Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa ini menjadi momentum penting dalam memperkuat sinergi antara Pemerintah Daerah sebagai pemegang saham, dan manajemen perusahaan untuk mencapai tujuan bersama dalam meningkatkan perekonomian daerah serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan memberikan sumbangsih positif dalam proses pembangunan Kabupaten Kampar Serambi Mekahnya Riau.(Amanah)