KPU kabupaten Pasaman

KPU kabupaten Pasaman

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan

”Selamat Datang di Portal Berita Media online www.suaradaerahnews.com, semoga setiap berita yang kami sajikan kepada masyarakat bisa bermanfaat, terimakasih”
Suara Daerah News
Selasa, 14 November 2023, November 14, 2023 WIB
Last Updated 2023-11-14T11:02:07Z
PASAMAN

Jaga Keharmonisan Pemkab Pasaman, Sabar AS Tunjuk PLH Sekdakab Gantikan Mara Ondak



Pasaman - Suaradaerahnews.com

Sabar AS Tunjuk PLH Sekdakab Gantikan Mara Ondak Rully Firmansyah 14 November 2023, Plt Bupati Pasaman, Sabar AS, menunjuk Asisten Perekonomian dan Pembangunan pada Sekretariat Daerah Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat, Drs Yasri Uripsyah sebagai Pelaksana Harian (PLH) untuk jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Pasaman, terhitung sejak Senin 13 November 2023. 


Fakta tersebut terungkap dalam Surat Perintah Pelaksana Harian nomor 800/863/Mutasi-BKPSDM/2023 yang dikeluarkan di Lubuksikaping, yang ditandatangani Sabar AS disinyalir sebagai bentuk penyelarasan kembali pemerintahan di daerah itu pasca adanya ketegangan antara dia dengan pejabat sekdakab sebelumnya, Mara Ondak. 


Adapun yang dijadikan dasar penggantian 'mendadak'itu salah satunya adalah Peraturan Pemerintah Nomor 18 tahun 2016 tentang Perangkat Daerah sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2019. 


Terkait Konflik dengan Sekdanya, Sabar AS: ASN Berpolitik Praktis Silahkan Mundur, Saya Fokus Bangun Pasaman! 

PLH Sekdakab Pasaman, Yasri Uripsyah, diketahui pernah menduduki jabatan sebagai Sekdakab Pasaman Barat serta beberapa jabatan lainnya dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pasaman dan Pasaman Barat. 


Sampai berita ini diturunkan, belum diketahui kemana Mara Ondak dimutasikan setelah berhasil mencapai kedudukan sebagai pembina Aparatur Sipil Negara (ASN) di kabupaten pasaman itu selama 2 kali masa jabatan bupati, yakni Yusuf Lubis dan Benny Utama. (Refy Liem)